Turnamen Futsal IM Jabodetabek 2025: Ajang Kompetisi, Silaturahmi, dan Penemuan Bakat

Dok. Panitia

Purwokerto, LPM SAKA- Ikatan Mahasiswa (IM) Jabodetabek sukses menggelar Tournament Futsal IM Jabodetabek sebagai bagian dari rangkaian acara BASOKA (Badan Solidaritas Olahraga dan Kreativitas Anak Jabodetabek), yang berlangsung di Lapangan Defron, Jum’at (13/06/2025).


Turnamen ini terbuka untuk umum dengan biaya pendaftaran sebesar Rp200.000 per tim. Kegiatan ini mengusung tema“Light Up the Moment: Set the Arena on Fire", yang menggambarkan semangat membara serta momentum tak terlupakan dalam ajang kompetisi mahasiswa.


Hanif Albani Sudiro, selaku Ketua Pelaksana, menjelaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah untuk menggali minat dan bakat mahasiswa Jabodetabek, tidak hanya di bidang olahraga seperti futsal dan badminton, tetapi juga dalam kreativitas seperti lomba mini vlog dan PlayStation. “Ini bukan hanya soal pertandingan, tapi juga soal memperkuat silaturahmi dan menyalakan semangat kreativitas,” ujarnya.


Selain futsal, lomba-lomba lainnya seperti PS dan mini vlog dibuka khusus untuk mahasiswa Jabodetabek. Sementara turnamen futsal sendiri dibuka untuk umum guna memperluas jangkauan partisipasi. Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 73 peserta dari berbagai program studi di UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto.  


Tak hanya peserta, acara ini juga dihadiri oleh organisasi mahasiswa daerah (Ormada) lain, seperti Ikatan Mahasiswa Tegal (IMT), Ikatan Mahasiswa Brebes Selatan (IMBS), dan para demisioner IM Jabodetabek.


Pendaftaran telah dibuka sejak 15 Mei hingga 10 Juni 2025, disertai dengan agenda technical meeting yang berlangsung pada 12 Juni 2025. Para pemenang nantinya akan mendapatkan piala, sertifikat, serta uang pembinaan.


“Dengan adanya acara ini, kita berharap mahasiswa Jabodetabek bisa lebih percaya diri dan terlihat potensinya ketika mengikuti event-event skala lebih besar,” tambah Hanif.



Penulis: Siti Fadilah Nur Zahra

Editor:  Nafisah Az Zahra   

Post a Comment

Apa pendapat kamu mengenai artikel ini?

Previous Post Next Post